Berbagi Setiap Hari
Oase Iman
Seorang Nenek tua senantiasa bangun pagi pagi sekali, mengambil sapu yang tersandar
di dinding bilik rumahnya untuk kemudian berjalan ke jalan kecil (gang) di depan
rumahnya. Tak lama nampak kemudian beliau sudah asyik menyapu dedaunan yang
berserakan di jalanan tersebut.
Hari beranjak terang, satu demi satu orang melewati jalan tersebut. Macam-macam tingkahnya, ada yang berjalan cepat sekali seakan diburu waktu, ada yang santai saja, ada yang tertawa-tawa penuh riang dengan teman di sebelahnya, ada yang bercanda dengan sang nenek sebentar untuk kemudian melanjutkan perjalanan, ada yang menunduk bagai sedang dilanda masalah berat dan banyak lagi.
Ketika jalanan mulai tampak sepi karena orang-orang sudah disibukkan dengan kegiatannya masing, Sang nenek pun tak lama kemudian menyudahi pekerjaannya. Tampak puas sekali wajahnya.
Seorang pernah bertanya padanya, "Kenapa nenek tidak pernah bosan menyapu jalanan ini setiap pagi?"
Nenek tersenyum, menerawang dan kemudian menjawab, "Hal yang bisa kubagi buat banyak orang sekarang adalah keramahan dan senyuman, dan sungguh setiap pagi kudapatkan timpalan serupa berupa keramahan dan senyum yang manis dari banyak orang yang lewat, bahkan kala mereka sedih dan sibuk sekalipun ...., "
Sahabat, apakah yang telah kita bagi pada orang lain pagi ini ...
Hari beranjak terang, satu demi satu orang melewati jalan tersebut. Macam-macam tingkahnya, ada yang berjalan cepat sekali seakan diburu waktu, ada yang santai saja, ada yang tertawa-tawa penuh riang dengan teman di sebelahnya, ada yang bercanda dengan sang nenek sebentar untuk kemudian melanjutkan perjalanan, ada yang menunduk bagai sedang dilanda masalah berat dan banyak lagi.
Ketika jalanan mulai tampak sepi karena orang-orang sudah disibukkan dengan kegiatannya masing, Sang nenek pun tak lama kemudian menyudahi pekerjaannya. Tampak puas sekali wajahnya.
Seorang pernah bertanya padanya, "Kenapa nenek tidak pernah bosan menyapu jalanan ini setiap pagi?"
Nenek tersenyum, menerawang dan kemudian menjawab, "Hal yang bisa kubagi buat banyak orang sekarang adalah keramahan dan senyuman, dan sungguh setiap pagi kudapatkan timpalan serupa berupa keramahan dan senyum yang manis dari banyak orang yang lewat, bahkan kala mereka sedih dan sibuk sekalipun ...., "
Sahabat, apakah yang telah kita bagi pada orang lain pagi ini ...
Untuk menyisipkan kode pendek, gunakan <i rel="code"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan kode panjang, gunakan <i rel="pre"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan gambar, gunakan <i rel="image"> ... URL GAMBAR ... </i>